Karya : Radiyana Nurmaulida Sopian
Kilau mentari di pagi hari
Bagai pupuk yang ditebar,
saat benih baru disemai
Semua rasa bercampur
Gelisah, resah dan
sedikit rasa sakit
Bayangan dari masa lalu
Harus segera tenggelam
Meninggalkan lalu pergi
dengan jauh
Langkah harus tetap kedepan
Dengan menebar benih kebaikan
Untuk apa ??
Untuk kita tuai di kemudian hari
Sejauh bintang, dilangit sana
Seluas laut , yang tak bertepi
Sekuat itu harapanku
Untuk meraih mimpi
Tak peduli kegagalan yang menerpa
Tak peduli sakit yang tak terkira
Tak peduli bisikan penyayat nurani
Tujuanku hanya satu
Meraih mimpi
No comments:
Post a Comment